03 Maret 2008

RW 07 akan tingkatkan kinerjanya

Selama ini keberadaan Rukun Warga (RW) sangatlah penting bagi warga Sektor Gardenia Grand Depok City (GDC). Paling tidak dua hal pokok yang menjadi kebutuhan warga setempat dapat terpenuhi, yaitu keamanan dan kebersihan lingkungan.

Dengan pemikiran inilah kepengurusan RW yang baru akan berusaha meningkatkan kinerjanya, demikian pernyataan Ketua RW yang baru Toteng Sunandar pada pengukuhan dan serah terima jabatan (sertijab) Pengurus RW 07 Kelurahan Tirtajaya Kecamatan Sukmajaya Depok Minggu (2/3/2008) di Balai Swakarya RT 04 Blok R.

”RW ini kan fungsi utamanya pelayanan warga, sehingga sudah seharusnya kita tingkatkan kinerja pengurusnya untuk melayani warga“, tutur Toteng di sela-sela acara yang berlangsung di Balai Swakarya Blok R. Toteng juga menyampaikan ucapan terimakasih atas pengabdian Ketua RW lama dan pengurusnya. ”Bukan berarti pengurus sebelumnya kinerjanya kurang, kinerjanya sangat baik, terutama telah menyelesaikan tahap pertama program pembangunan masjid. Kita harus berterimakasih kepada Pak Ahmad“, lanjut Toteng.

Warga sambut baik

Sebagaimana hasil keputusan para Ketua RT 04 RW 07, setelah pengunduran diri H Ahmad Yani Kasang dari posisinya sebagai Ketua RW 07 Kelurahan Tirtajaya Kecamatan Sukmajaya Depok periode 2006-2009 per 1 Maret 2008, para Ketua RT di lingkungan Sektor Gardenia ini memberikan mandat kepada Sekretaris RW, Toteng Sunandar, untuk diangkat menjadi Ketua RW sampai masa bhaktinya selesai yaitu pada 25 Mei 2009. Terpilihnya Toteng Sunandar juga diikuti perombakan susunan kabinetnya, mulai dari Sekretaris, Bendahara hingga per seksi.

Pergantian Ketua RW di pertengahan jalan seperti ini tidak diatur dalam Peraturan Daerah Kota Depok, sehingga para Ketua RT membuat instrumen sendiri untuk mengangkat Toteng Sunandar yang sebelumnya menjadi Sekretaris RW 07 diangkat menjadi Ketua RW 07. "Kami merupakan penerima mandat langsung dari warga, sehingga keputusan kami sangat kuat untuk mengangkat Pak Toteng menjadi Ketua RW yang baru", tutur Slamet, Ketua RT 04.

Warga di lingkungan RW 07 menyambut baik terpilihnya Toteng, semoga dapat memberikan manfaat yang besar bagi lingkungan Sektor Gardenia. Selamat bekerja pak! Semoga semakin mengerti aspirasi warganya.. Jangan lagi mundur di tengah jalan ya pak!!.. (VA).

Susunan Pengurus RW 07

Kelurahan Tirtajaya, Sukmajaya Depok
Masa Bhakti 1 Maret 2008 – 25 Mei 2009

Ketua: Toteng Sunandar
Sekretaris: Rizky
Bendahara: Mansur

Sie Keamanan: Ade Maman, Sarno Zaluski
Sie Kebersihan dan Pembangunan: Budi Santoso, Asep, Firman, Rozin
Sie Pemuda dan Olahraga: Bobby, Dedy R, Setia Budi, Elvis, Iwan
Sie Pelayanan Masyarakat Bidang PKK: masih kosong
Sie Pelayanan Masyarakat Bidang Posyandu: masih kosong
Sie Pelayanan Masyarakat Humas dan Media Informasi: Fuad Audah, Basuki

Keterangan Foto: H. Ahmad Yani Kasang, Ketua RW lama menyerahkan stempel kepada Toteng Sunandar, Ketua RW yang baru sebagai tanda simbolis serah terima jabatan.

1 komentar:

Anonim mengatakan...

semoga dengan ketua rw yg baru , gardenia makin lebih maju